--> Skip to main content

Solusi Terbaik Bagi Adsense Yang Selalu Ditolak

Solusi Terbaik Bagi Adsense Yang Selalu Ditolak


Bagi yang baru mengajukan adsense, pastinya adalah seorang blogger atau youtuber, istilah adsense tidak asing lagi bukan ?.

Layanan Google Adsense adalah merupakan layanan penayangan iklan dari berbagai perusahaan melalui perantara google, dan itulah yang sangat gemari oleh pada publisher iklan untuk mendulang pendapatan.

Bagaimana cara mendaftar adsense ?
Jawabannya : sobat harus memiliki satu akun email di google

Dengan hanya satu akun pun sobat sudah dapat menggunakannya untuk beriklan di blog maupun di youtube, jadi ingat yah .... sobat tidak perlu mendaftarkan adsense banyak-banyak, cukup satu untuk semua.

Bagimana bila sudah punya akun baru, tetapi sulit mendaftar adsense ?
Jawabanya : sobat harus memperhatikan beberapa pakem yang akan saya jelaskan di bawah ini.

1. Buat Email Baru

Buat email baru yang memang betul betul baru, artinya jangan ada sedikitpun terkait dengan jejak email atau no ponsel lama yang sudah tidak jalan adsense-nya. Lebih jelasnya di opsi "email lama saya" biarkan kosong, kemudian di bagian "verifikasi nomor ponsel" gunakan nomor yang belum dipakai untuk verifikasi.

2. Buat Blog atau Channel Youtube

Isi blog dengan beberapa artikel minimal 10 artikel, yang paling tidak di baca secara akumulasi sebanyak 50 orang pembaca (bukan setiap artikel yah). Untuk youtube upload minimal 5 video yang menarik dan secara akumulasi minimal 50 view (bukan juga setiap video yah). Triknya adalah kirim artikel atau promosikan video ke Media sosial yang sobat miliki agar prosesnya tidak terlalu lama.

3. Proses Pengajuan.

Disini saya asumsikan bahwa sobat adalah para korban penolakan adsensi, jadi tidak akan saya bahas dari awal. Ketika sobat mengajukan adsense tentunya di hadapkan dengan beberapa form yang harus diisi. Disini perlu diperhatikan juga, jangan memasukan data sobat yang dulu adsensenya tidak bisa digunakan yah, contoh pada alamat dulu sobat ketika : "Jl. Waru No.50 Rt.05 Rw.05". Dengan tidak merubah alamat tujuan ketikan menjadi "Rt.05 Rw.05 No.50 Jalan Waru". Kenapa harus begitu ? karena google akan mengidentifikasi alamat yang sama.

Secara mayoritas banyak memang yang mengeluh, adsense selalu di tolak oleh google. Tetapi bila sobat mengikuti apa yang saya jelaskan tahapan dan trik di atas, peluang untuk berhasil menjadi lebih rasional.

Oke sobat semua sampai disini dulu pembahasan tentang adsense, semoga bemanfaat.


Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar