--> Skip to main content

Pengertian Fungsi dan Cara Kerja Google Form

Pengertian Fungsi dan Cara Kerja Google Form


Selamat datang dan salam jumpa kembali bersama saya di blog yang menyajikan berbagai referensi sebagai literasi maupun tutorial konfigurasi aplikasi komputer maupun jaringan. Pada artikel ini saya akan mencoba menuliskan tentang Pengertian Fungsi dan Cara Kerja Google Form.

Kata atau istilah google form saat ini sudah dikenal oleh banyak orang. Melalui google form pekerjaan untuk membuat entri data berupa kuesioner maupun formulir dapat dikerjakan dengan mudah dengan waktu yang relatif singkat menggunakan layanan google form secara online.


Apa itu Google Form ?

Google form atau google formulir adalah sebuah aplikasi yang disediakan oleh google untuk pekerjaan administratif survei yang tergabung pada aplikasi google drive seperti google doc, spreadseheet, dan slide.

Saat ini google form telah memiliki banyak manfaat untuk menyelesaikan berbagai bentuk pekerjaan, seperti membuat kuesioner, soal ujian, jajak pendapat, formulir pendaftaran, absensi dan masih banyak yang lainnya.

Layanan google form gratis dan mudah untuk digunakan, cukup dengan memiliki akun di google, maka anda secara otomatis bisa membuat google form. Selain itu google form memberikan tahapan pembuatan yang cukup mudah bagi para pemula dengan tampilan yang jelas dan nyaman, sehingga google form menjadi pilihan yang tepat dan menjadi primadona saat ini.


Baca juga artikel tentang :


Fungsi Google Form

Dari sekian banyak hal yang dapat dibuat melalui google form, mengerucut pada fungsi google form yang utama adalah memberikan kemudahan bagi semua orang yang akan mengambil data dari responden secara online.

Tidak diperlu menyediakan kertas atau mencetak dokumen, cukup dengan menentukan jenis input data yang diperlukan, yang kemudian dibuatkan dalam bentuk formulir online di google selanjutnya hasil link di distribusi kepada responden untuk mulai melakukan input data.

Input data dari responden akan tersimpan dengan baik dan aman pada ruangan google drive yang dimiliki, data dapat di unduh melalui format spreadsheet maupun format .CSV. Dengan format tersebut data dari google form dapat dibuka di komputer lokal menggunakan aplikasi office

Fitur Google Form

Beberapa fitur yang dimiliki oleh google form adalah sebagai berikut :

  • Google form Gratis

Hingga saat ini dan sampai waktu yang tidak bisa ditentukan, google form masih bersipat gratis, hanya dengan satu akun google, anda bisa membuat formulir online dengan mudah di google form.

  • Google form Kuesioner

Pembuatan kuesioner untuk berbagai keperluan biasanya memerlukan media bantu seperti kertas, contohnya angket untuk menyusun tugas akhir atau tesis cukup membuat repot si pembuat.

Dengan adanya google form quesioner maka cukup menentukan point-point input data yang akan diambil yang kemudian data tersebut disimpan pada file spreadseet di google drive. Data tersebut tersimpan aman dan sewaktu-waktu dapat di unduh sebagai hasil dari pengisian kuesioner.

  • Google form untuk Ujian

Google form juga bisa membuat bentuk soal baik pilihan ganda maupun uraian, yang membantu para penilai membuat sebuah ujian secara online. Soal ujian tersebut juga bisa disematkan pada halaman website yang sudah ditentukan.

  • Google form absensi

Melalui google form anda bisa membuat absensi secara online, dan memudahkan kita dalam urusan presensi sebuah kegiatan atau acara yang akan dilakukan.

  • Google form vote

Pilihan menggunakan kertas saat ini sudah semakin jarang digunakan, selain memerlukan banyak biaya juga membuat pekerjaan tidak efisien, manakala hasil vote atau jajak pendapat harus di rekapitulasi pada akhir kegiatan.

Dengan fitur google form untuk membuat vote, kita bisa memangkas biaya yang besar. Cukup dengan membuat tampilan vote di google form, kemudian membagikan alamat link, dan rekapitulasi didapatkan secara otomatis dan real time pada saat itu juga.

  • Google form untuk Sertifikat

Setiap kegiatan workshop maupun seminar konsep pembuatan sertifikat biasanya mengacu pada daftar hadir peserta yang kemudian secara manual diinput pada halaman spreadseet kemudian dicetak.

Nah, dengan adanya google form saat ini, pekerjaan tersebut akan lebih sederhana dan tidak banyak menyita waktu. Cukup mebuat format sertifikat atau blanko kosong, kemudian data input dari sertifikat tersebut dibuatkan pada formulir google form, sesaat setelah peserta melakukan input data maka, data akan dikirim ke setiap email peserta atau bisa langsung cetak dengan data yang berbeda-beda pada setiap sertifikat.


Cara Kerja Google Form

Cara kerja dari google form adalah sebagai berikut :

  1. Menyiapkan blanko kosong dengan mengunjungi alamat url docs.google.com
  2. Membuat formulir dari google drive sesuai dengan rencana data yang diinginkan
  3. Membagikan link formulir kepada responden atau orang yang akan mengisi formulir
  4. Mengelola data pada spreadsheet baik untuk diunduh maupun dicetak

cara kerja google form
Cara kerja google form


Cara Buat Google Form

Untuk membuat formulir di google form syaratnya adalah anda memiliki akun di google

Cara masuk google form cukup mudah, anda tinggal akses alamat URL https://docs.google.com/forms/u/0/ 


Pemilihan Template 

pemilihan template google form
Pemilihan template google form

Pada halaman ini anda diminta untuk memilih template yang tersedia dan bila template yang ada kurang anda minati, silahkan untuk klik tombol + blank, untuk membuat formulir dalam kondisi kosong.


Menentukan Title dan Form Description

menentukan judul dan deskripsi google form
Menentukan judul dan deskripsi google form

Pada halaman ini anda akan memberikan judul dan deskripsi pada formulir yang akan dibuat. Klik pada kalimat Untitled form kemudian ganti dengan judul dari formulir yang anda inginkan. Setelahnya klik pada kolom Form description untuk memberikan informasi tentang formulir.


Membuat pertanyaan

membuat pertanyaan pada google form
Membuat pertanyaan pada google form

Pada proses pebuatan soal tentunya mengacu pada data apa saja yang anda ingin dapatkan dari responden. Setiap pertanyaan yang anda buat akan menggunakan alat input yang berbeda. Seperti pada gambar di atas saya mebuat pertanyaan tentang Nama Lengkap, input data yang digunakan adalah short answer. 

Pada kesempatan ini saya tidak akan membahas lebih detail tentang pembuatan soal, silahkan untuk menyimak artikel yang telah saya buat tentang Cara membuat berbagai bentuk soal di google form.


Mengirim dan Membagikan Link Formulir

mengirim dan mendistribusikan link
Mengirim dan mendistribusikan link

Pada bagian ini secara default google form akan menampilkan halaman formulir pengiriman melalui email, ketikan alamat email pada kolom Email tentukan subject dan message kemudian klik tombol Send.

Saat ini saya tidak menjelaskan secara terperinci, untuk mendapatkan menjelasan lebih detail tentang distribusi formulir anda bisa mengunjungi artikel saya tentang Cara lengkap Mengirim Link Google Form pada Responden.


Melihat Hasil Pengisian Kuesioner

melihat hasil pengisian kuesioner
Melihat hasil pengisian kuesioner

Untuk melihat data hasil input dari responden, anda harus kembali ke halaman form dan mengklik tab Responses. Bila kita lihat pada gambar di atas, telah terisi 3 nama yang di input dari responden. Untuk memahami lebih jauh tentang pengelolaan hasil input data, silahkan untuk mengunjungi artikel saya tentang Cara mengelola Input Data Responden pada Google Form.


Demikian artikel tentang Pengertian Fungsi dan Cara Kerja Google Form, semoga bisa bermanfaat untuk anda sekalian. Bila terdapat hal-hal yang belum dipahami, silahkan untuk berkenan meninggalkan pesan pada kolom komentar yang telah disediakan.


Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar